zodiak dalam Islam

2016 Shio apa? sepertinya itu salah satu yang banyak ditanya oleh sebagian orang ketika memasuki tahun baru masehi, sebelum kita mengetahui shio 2016 ini, sebernarnya apa sih shio itu? Shio adalah zodiak Tionghoa yang dimana memakai nama hewan-hewan untuk melambangkan tahun, bulan dan waktu dalam astrologi Tionghoa. Pada dasarnya, hewan-hewan ini diambil melambangkan dua belas cabang bumi yang kemudian digabung bersama lima unsur yang membentuk 1 periode 60 tahun.
kedua belas shio tersebut adalah;

Tikus

 Kerbau

 Macan

kelinci


Naga

Ular


Kuda

Kambing

Monyet

Ayam

Anjing

Babi

Kita sudah mengtahui kedua belas shio tersebut namun, apakah hal tersebut dibolehkan dalam islam?
Mengenai zodiak dalam Islam Ketua Komisi Fatwa Kerajaan Saudi Arabia (Al Lajnah Ad Daimah) di masa dahulu, Syaikh ‘Abdul ‘Aziz bin ‘Abdillah bin Baz pernah ditanya ditanya mengenai hukum membaca ramalan bintang, zodiak dan sebagainya yang menyerupai hal tersebut.
Jawaban beliau rahimahullah,
Yang disebut ilmu bintang, horoskop, zodiak dan rasi bintang itu termasuk di antara amalan jahiliyah. Ketahuilah bahwa Islam datang dengan tujuan untuk menghapus ajaran tersebut dan menjelaskan akan kesyirikannya. Karena di dalam ajaran tersebut terdapat ketergantungan pada selain Allah, ada keyakinan bahwa bahaya dan manfaat itu datang dari selain Allah, juga terdapat pembenaran terhadap pernyataan tukang ramal yang mengaku-ngaku dapat mengetahui perkara ghaib dengan penuh kedustaan, inilah mengapa hal tersebut disebut syirik. Tukang ramal benar-benar telah menempuh cara untuk merampas harta orang lain dengan jalan yang sesat dan mereka pun ingin merusak akidah kaum muslimin. dan ada Dalil yang menunjukkan tentang hal tersebut yaitu hadits yang diriwayatkan oleh Abu Daud dalam kitab sunannya dengan sanad yang shahih dari Ibnu ‘Abbas radhiyallahu ‘anhuma bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,


مَنِ اقْتَبَسَ عِلْمًا مِنَ النُّجُومِ اقْتَبَسَ شُعْبَةً مِنَ السِّحْرِ زَادَ مَا زَادَ
yang artinya :  “Barangsiapa mengambil ilmu perbintangan, maka ia berarti telah mengambil salah satu cabang sihir, akan bertambah dan terus bertambah.

Dari penjelasan diatas dapat disimpulkan bahwa mempercayai shio atau sejenisnya itu haram. 

referensi: https://muslim.or.id/7970-hukum-membaca-ramalan-bintang-zodiak-dan-shio.html
                https://id.wikipedia.org/wiki/Shio

Comments

Popular posts from this blog

Market aplikasi terbaik android selain google play

Cara download file dengan cepat di android

Aplikasi Android Untuk Pecinta Anime

Game alternatif CLASH OF CLANS (COC)